SURABAYA Merdekajayapos.com – Dalam rangka memperingati hari Mangrove sedunia yang jatuh pada tanggal 26 Juli 2022 mendatang, Spotmar Koarmada II yang dipimpin oleh Letkol Laut (KH) Totok Prasetyo melaksanakan penanaman 10 ribu (10.000) bibit Mangrove bertempat di hutan Mangrove Medokan Ayu Kecamatan Rungkut, Gunung Anyar Surabaya. Kamis (07/07/2022)
Spotmar Koarmada II saat tanam bibit bakau |
Spotmar Koarmada II Jaga Ekosistem Mangrove, tanam 10 ribu bibit
Dalam kesempatan ini Letkol Laut (KH) Totok Prasetyo mengungkapkan bahwa rangkaian penanaman pohon Mangrove ini juga sebagai kegiatan pembinaan potensi maritim dari Spotmar Koarmada II, mengingat ekosistem Mangrove yang memiliki peranan penting bagi lingkungan sehingga diperlukan aksi nyata bersama untuk saling menjaga ekosistem Mangrove dari kerusakan, mengingat besarnya manfaat yang diberikan oleh ekosistem pesisir ini. Selain berfungsi sebagai penahan laju abrasi dan habitat flora dan fauna.”terangnya.
Prajurit Koarmada II membawa bibit magrove jenis bakau untuk ditanam |
Hari Mangrove Sedunia Spotmar Koarmada II Tanam 10 Ribu Bibit Mangrove
Penanaman bibit Mangrove ini sebanyak 10 ribu (10.000) bibit yang ditanam secara bersama oleh prajurit Koarmada II, Pramuka Sakabahari Kota Surabaya, dan para nelayan kelurahan Medokan Sawah Surabaya yang juga bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Surabaya.
Kegiatan tanam mangrove tersebut merupakan upaya menindaklanjuti perintah harian dari Pangkoarmada II, Laksda TNI T.S.N.B. Hutabarat, sekaligus sebagai implementasi dari program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, dalam menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI AL melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa, dan negara.
Edi sulton