![]() |
Santri Ponpes Ash- Shiddiq Jepara saat tasmi’ Al-Qur’an |
JEPARA Merdekajayapos.com – pada Selasa, 22 November 2022 M, 27 Rabi’ul Akhir 1444 H Ponpes Ash-Shiddiq Jepara mengadakan Tasmi’ Al-Qur’an.
Dalam acara tersebut sebanyak 17 santri yang melaksanakan tasmi’, jumlah juznya pun beragam ada yang 1 juz, 2 juz dan 3 juz serta paling banyak 4 juz al-qur’an. Pada acara tersebut hadir pimpinan MBS Ash-Shiddiq Jepara bersama Ustaz Ustazah selaku pengampu di MBS Ash-Shiddiq. Tidak hanya sekedar hadir pada acara tasmi’ Ustaz Ustazah yang hadir juga ikut menyimak dan mengoreksi hafalan santri.
![]() |
Santriwati Ponpes Ash-Shiddiq menghafal ayat suci Alquran |
Kemudian Wakil Direktur (Wadir) MBS Ash-Shiddiq Jepara Suryo Bayu Tirto Aji S.Ag, menyampaikan ” acara tasmi’ ini adalah sebuah pembuktian dari ayat-ayat yang telah mereka hafalkan. Dengan sudah menghafal ayat tersebut kami harapkan santri-santri menjaga serta mengamalkan ayat yang telah mereka hafal. Mewakili ustaz ustazah kami berharap adanya tasmi’ ini semakin menambah semangat dan motivasi santri untuk menghafal al-qur’an dan menjaganya.”
“Pada tasmi’ kali ini Ada empat santri yang mengikuti tasmi’ dengan hafalan terbanyak yaitu 4 juz. dimulai dari juz 30, 29, 1 dan 2. Semoga tasmi’ yang akan datang semakin banyak dari jumlah santri maupun kualtias hafalan mereka” pungkasnya.
Edi sulton